TRAGEDI EKUADOR
By : Ucu Siti Romlah
Tanah subur alam indah berhimpun
di bumi Ekuador
Rakyat hidup makmur sawah ladang
tumbuh subur
Alamnya nan elok bagaikan senyuman bidadari
Geliat pagi seranum delima
merekah
Ekuador identik negeriku
Indonesia
Di belahan bumi khatulistiwa bak
tanah surga
Impian para petualang dimanja
hangatnya sang surya
Ekuador lengah hingga wabah
pandemi merampas segalanya
Kekalutan melanda negeri entah ke
mana harus sembunyi
Urutan korban berjatuhan seperti
laron terjebak silau cahaya
Adanya pandemi mungkin dianggap
sebelah mata
Dalam hitungan hari segalanya
menjadi tragedi
Oh, Tuhan...sesal dahulu
pendapatan sesal kemudian tiada berguna
Riwayatmu Ekuador mengingatkan
kami untuk selalu sadar physical distancing.
Rajapolah, 210420/27 Sya’ban 1441 H
Sukseskan Physical
Distancing!
UCU SITI ROMLAH S.Pd. Menyelesaikan PGSD di IKIP Bandung tahun 1995,S1 di Universitas Terbuka tahun 2007, mengajar di SDN 5 Manggungjaya Kec.Rajapolah Kab.Tasikmalaya,Anggota Komunitas Pengajar Penulis Jawa Barat ( KPPJB ). Buku yang pernah ditulisnya antara lain : Antologi Puisi Akrostik Lorong Cinta tahun 2020, Sisindiran Guru Jabar tahun 2020,Antologi Puisi Akrostik Bersatu Melawan Covid tahun 2020,Antologi Puisi Akrostik Likuran Ramadan tahun 2020, Antologi Puisi Inspirasi dalam Untaian Puisi R.A Kartini tahun 2021. Alamat email ucusitiromlah955@gmail.com.
Komentar
Posting Komentar